Hukum

Pawas Pimpin Patroli Rutin ( Blue Light Patrol ) Cegah C3 di Wilayah Hukum Polsek Kediri


Selasa ( 16/7/2024 ) pukul 20.30 s/d 21.30 Wita personil Polsek Kediri dipimpin langsung Pawas Ipda  Ni Putu Sri Parwati,S.H. melaksanakan  *Patroli Rutin (Blue Light Patrol)* mobiling antisipasi tempat - tempat rawan dalam mencegah gangguan Kamtibmas.


Adapaun Lokasi yang menjadi Sasaran Patroli  (Blue Light Patrol) obyek vital dan SPBU di Jl. By Pass Ir Soekarno, Jln A Yani Kediri, Jln Tamrin Kediri, Pertokoan Modern, SPBU wilayah Kediri,  


Patroli   (Blue Light Patrol) dalam rangka menjaga Harkamtibmas guna terciptanya situasi

Kamtibmas aman dan Kondusif menjelang pelantikan Presiden dan Wapres pemenang Pemilu 2023-2024, serta  kegiatan imbangan dalam

rangka mendukung Ops Patuh Agung 2024 serta

meminimalisir terjadinya 3C (Curat, Curas, dan Curanmor)termasuk juga antisipasi peredaran obat

terlarang di wilayah hukum Polsek Kediri.

 

Ditempat terpisah Kapolsek Kediri, Kompol I Nyoman Sukadana, S.H., M.H, juga menyampaikan agar "piket fungsi yang langsung dipimpin Pawas melaksanakan patroli dalam menciptakan harkamtibmas dan mencegah terjadinya Curat, Curas dan Curanmor serta menekan terjadinya peredaran narkoba", tegasnya.


Kegiatan patroli 

dipimpin Pawas Ipda Ni Putu Sri Parwati, S.H. bersama Piket fungsi Polsek Kediri dengan kuat Personil 4 Orang.

(Humas Polsek Kediri)

Related Posts :

0 Response to "Pawas Pimpin Patroli Rutin ( Blue Light Patrol ) Cegah C3 di Wilayah Hukum Polsek Kediri"

Posting Komentar

POLRI PRESISI