Hukum

Pembinaan Fisik Prajurit Kodim 0731/Kulon Progo





Kulon Progo. Senin (27/01/2020), Minggu Militer merupakan program dari satuan atas yang dilaksanakan setiap minggu terakhir pada setiap bulannya di masing-masing satuan. Kodim 0731/Kulon Progo mengisi giat minggu militer bulan Januari 2020, dengan melaksanakan pembinaan fisik berupa senam senjata di Halaman Makodim.

Senam senjata dipimpin oleh Serma Suroso, Bintara Operasi, diikuti oleh anggota militer Kodim 0731/Kulon Progo.

Selain untuk melaksanakan jadwal kegiatan pada Minggu Militer, senan senjata  juga sebagai sarana pembinaan kesehatan dan kebugaran badan serta pembinaan fisik seluruh prajurit Kodim 0731/Kulon Progo, dengan tujuan agar kebugaran dan kemampuan individu prajurit tetap terjaga dan terpelihara dengan baik, sehingga dapat mendukung kesiapsiagaan baik perorangan maupun satuan dalam pelaksanakan tugas sehari-hari.  (Pendim 0731/KP).

Related Posts :

0 Response to "Pembinaan Fisik Prajurit Kodim 0731/Kulon Progo"

Posting Komentar

POLRI PRESISI